Produk Asuransi Perjalanan Axa Mandiri

Kak Anita

pixabay

Produk Asuransi Perjalanan Axa Mandiri- Produk Asuransi Perjalanan Axa Mandiri – Menurut anda, haruskah sebuah perjalanan memiliki asuransi? Seberapa pentingkah asuransi perjalanan? Asuransi perjlanan memang bersifat tidak wajib.

Namun, beberapa orang yang memiliki mobilitas tinggi sebaiknya membeli polis asuransi perjalanan. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas apa itu asuransi perjalanan dan produk asuransi perjalanan Axa Mandiri.

Sekilas Mengenai Asuransi Perjalanan

Asuransi perjalanan adalah salah satu jenis asuransi yang memberikan manfaat perlindungan atas risiko yang mungkin terjadi selama seseorang melakukan perjalanan. Jenis asuransi ini sangat cocok untuk orang yang sering melakukan aktivitas mobilitas.

Seperti traveller, pebisnis yang sering keluarnegeri, dan orang- orang yang sering melakukan perjalanan jauh. Manfaat dari asuransi perjalanan adalah meminimalisir dampak risiko selama perjalanan dari segi finansial.

Contoh risiko yang mungkin terjadi selama perjalanan adalah kerusakan barang bawaan, kehilangan, pembatalan perjalanan, keterlambatan, kecelakaan, bahkan kematian.

Asuransi Perjalanan Axa Mandiri

Asuransi perjalanan Axa Mandiri adalah produk asuransi umum Axa Mandiri yang secara khusus ditujukan untuk kenyamanan perjalanan bisnis maupun liburan. Manfaatnya berupa perlindungan menyeluruh baik untuk perjalanan dalam negeri maupun perjalanan luar negeri.

PT Mandiri Axa General Insurance melalui produk asuransi perjalanan menawarkan asuransi perlindungan terbaik selama nasabah melakukan perjalan ke tempat tujuan. Lalu, apa saja produk asuransi perjalanan Axa Mandiri? Berikut ulasannya.

Produk asuransi Perjalanan Axa Mandiri

Asuransi Perjalanan Axa

Melalui Produk Asuransi Perjalanan Axa, PT Mandiri Axa General Insurance menawarkan perlindungan terhadap perjalanan internasional dan domestik. Perjalanan internasional tersebut dalam lingkup negara SCHENGEN, Non-SCHENGEN, dan ASEAN Plus.

Untuk negara SCHENGEN meliputi negara Perancis, Jerman, Belanda, dan lain- lain. Non- SCHENGEN meliputi negara Inggris, Korea, Jepang, dan lain- lain. Dan ASEAN Plus meliputi negara Thailand, Filipina, HongKong, dan sebagainya. Sedangkan untuk perjalanan domestik meliputi Pulau Bali, Surabaya, Medan, Yogyakarta, dan lain-lain.

Manfaat perlindungan yang bisa nasabah dapatkan dari produk asuransi ini adalah perlindungan terhadap cacat tetap dan manfaat tetap digaji jika kecelakaan.

Jika terjadi masalah seperti kecelakaan, maka pihak asuransi juga akan memberikan biaya pengobatan. Manfat lainnya yaitu perlindungan terhadap keterlambatan penerbangan, keterlambatan bagasi, penggantian koper yang hilang, dan manfaat perlindungan penyalahgunaan kartu kredit.

Syarat untuk membeli polis asuransi perjalanan axa yaitu berusia 1 tahun sampai 85 tahun. Kemudian untuk pembayaran premi menggunakan mata uang rupiah atau dollar. Untuk ketentuan premi dan masa pertanggungan bergantung pada periode perjalanan yang aka diasuransikan.

Asuransi Mandiri Travel Domestik

Asuransi Mandiri Travel Domestik adalah produk asuransi perjalanan yang ditawarkan oleh PT Mandiri Axa General Insurance untuk jenis perjalanan dalam negeri atau perjalanan domestik.

Secara khusus, Asuransi Mandiri Travel Domestik memberikan kenyamanan perjalanan bisnis atau liburan di dalam negeri saja. Cakupan asuransi ini hanya di wilayan negara Indonesia. Pun asuransi ini dapat dibeli oleh individu maupun keluarga.

Manfaat yang bisa diperoleh dari Asuransi Mandiri Travel Domestik yaitu perlindungan terhadap kecelakaan, keterlambatan penerbangan, dan kehilangan bagasi.Perlindungan tersebut berupa biaya pengobatan, ganti rugi kehilangan, dan sebagainya.

Syarat membeli polis Asuransi Mandiri Travel Domestik yaitu maksimal usia tertanggung adalah 70 tahun. Dengan ketentuan perjalanan yang dilakukan menggunakan angkutan umum terjadwal.

Seperti pesawat, kereta api, dan lain sebagainya. Manfaat lainnya berupa santunan atau uang pertanggungan jika terjadi kecelakaan yang mengakibatkan nasabah meninggal dunia.

Artikel Terkait

Bagikan:

Tinggalkan komentar