5 Tips Ampuh Melindungi Akun Instagram Agar Tetap Aman

Kak Her

Lindungi Akun Instagram

Instagram saat ini sudah menjadi media sosial yang menjadi keharusan untuk dimiliki, entah itu dari usia anak-anak dan orang tua sekalipun.

Dengan jumlah pengguna yang mencapai angka miliaran di seluruh dunia, namun jangan sampai lupa bahwa seluruh media sosial pasti ada resiko masing-masing terhadap privasi dan keamanan.

Buat Tulisan Unik di WhatsApp

Kebanyakan kasus yang ada, kemungkinan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti pembajakan, penyalahgunaan, dan lain-lain yang akan menyebabkan reputasi dari pemilik akun menjadi buruk.

Maka dari itu demi mencegah segala kemungkinan tersebut, kita sebagai pengguna sosial media instagram harus tahu cara melindungi akun instagram, privasi, dan fitur-fitur lainnya dari segala hal yang tidak di inginkan di atas.

5 Tips Mengamankan Akun Instagram

Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan agar akun Instagram yang Anda miliki aman dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

1. Tutup Privasi Akun Instagram

Mungkin sebagian dari kalian ada yang ingin akunnya tidak dalam mode privasi, agar mudah dilihat dan di kepoin orang-orang. Tapi Anda harus lebih berhati-hati jika akun yang digunakan tidak di privasi, karena dengan begitu Anda mengijinkan siapa saja untuk membuka profil instagram Anda bahkan jika itu bukan pengikut Anda.

Tapi jika Anda tidak ingin popularitas Anda terlihat, atau ingin menutup privasi dari instagramnya, caranya cukup mudah hanya dengan menggunakan cara berikut ini.

Masuk ke laman Profil » klik menu (garis tiga) di sudut kanan atas » pilih Pengaturan » klik Privasi dan Keamanan » pilih Privasi Akun » aktifkan Akun Privat.

Jika akun sudah dalam mode privasi, orang lain tidak akan bisa mengakses profil Anda sebelum menjadi pengikut. Anda juga bisa mengatur siapa saja yang ingin diterima ketika ada orang yang follow instagram Anda.

2. Unfollow atau Blokir Akun Tidak Jelas

Jika Anda merasa ada follower yang menyebalkan atau mengganggu kenyamanan Anda, nggak usah pikir panjang langsung saja unfollow lalu blokir orang yang seperti itu.

Tenang saja, orang yang diblokir tadi tidak akan tau jika sudah di remove oleh Anda. Penasaran? Ini caranya..

Masuk ke laman Profil » klik pada bagian Pengikut » Cari nama pengikut yang ingin di blokir » klik (titik tiga) di samping kanan nama profil » klik Hapus.

Tujuan melakukan unfollow dan blokir pada akun yang tidak jelas ini karena kebanyakan kasus, pengguna instagram akan langsung menerima permintaan pertemanan tanpa pikir panjang. Padahal bisa saja itu hanyalah akun Bot atau robot.

3. Aktifkan Autentikasi 2 Faktor

Amankan akun Anda dengan mengaktifkan fitur ini. Fungsinya, jika ada orang yang mengakses akun Anda di perangkat lain, makas secara otomatis akan ada informasi berupa SMS ke nomor HP Anda bahwa akun anda sedang aktif di perangkat lain.

Bagaimana cara mengaktifkannya?

Masuk ke laman Profil » klik menu (garis tiga) di sudut kanan atas » pilih Pengaturan » klik Privasi dan Keamanan » pilih Autentikasi 2 Faktor » klik tombol Mulai » aktifkan SMS » masukkan Kode yang masuk melalui SMS.

Cara Save Status Stroy WhatsApp

Dengan begitu, akun Anda akan aman dari orang yang berniat buruk terhadap akun instagram Anda.

4. Selalu Periksa Riwayat Aktifitas

Tidak hanya Google atau youtube yang memiliki fitur cek riwayat aktifitas, Anda juga bisa lihat riwayat aktivitas di Instagram.

Tujuannya adalah, untuk memastikan tidak ada orang lain yang membuka atau kepoin profil Anda saat HP sedang tidak dalam genggaman. Instagram juga memiliki fitur yang bisa memperlihatkan riwayat log-in, log-out, berubahnya password, dan lain-lain.

Jika ingin melihat riwayat aktifitas silahkan masuk ke menu Pengaturan » klik Privasi dan Keamanan » klik Data Akses. Di sini Anda akan menjumpai aktifitas yang Anda lakukan dengan akun Anda secara real time.

5. Jangan Beri Izin Akses ke Aplikasi Lain.

Banyak aplikasi pihak ketiga yang meminta akses ke data Instagram yang Anda gunakan, misalnya saja aplikasi yang menawarkan jadwal postingan Instagram, cara menambah followers, atau bahkan like instagram.

Maka dari itu sebelum setuju dengan kebijakan mereka, sebaiknya pikirkan terlebih dahulu semakin banyak aplikasi pihak ketiga masuk data pribadi instagram yang Anda gunakan, maka semakin rentan akun Anda untuk di retas.

Jika Anda tidak ingin hal seperti itu terjadi, sebaiknya jangan pernah memberikan izin akses dari web lain atau aplikasi pihak ke 3. Tapi jika sudah pernah memberi izin akses ke aplikasi lain, sebaiknya lakukan hal berikut.

Buka instagram melalui komputer atau laptop. Buka laman Profil » klik Pengaturan » lalu pilih Aplikasi Berizin » klik tombol Cabut Akses.

Dengan begitu, semua aplikasi yang terhubung dengan instagram akan tercabut aksesnya, yang membuat akun Anda akan lebih aman.

Informasi :
Artikel ini dikirim oleh Diki Candra, Admin blog AkuDC Blog. Sebuah blog sederhana dengan tema personal blog bernuansa teknologi, travel dan kuliner.

Artikel Terkait

Bagikan:

Tinggalkan komentar