Dua Jenis Investasi Jangka Panjang yang Menggiurkan

Kak Anita

Investasi
sumber: pixabay

Investasi jangka panjang- Pada umumnya, investasi jangka panjang selalu diidentikkan dengan investasi emas dengan saham.

Meskipun sebenarnya, masih ada instrumen lain yang bisa anda pilih ketika akan berinvestasi jangka panjang. Untuk Yang penasaran simak penjelasannya berikut.

Pengertian investasi jangka panjang

Investasi jangka panjang merupakan investasi yang dilakukan dengan waktu yang cukup lama.

Biasanya dilakukan minimal 1 tahun sampai dengan 5 tahun an ke atas.

Dan menariknya lagi adalah investasi jangka panjang bukan hanya bisa dilakukan oleh mereka yang mempunyai taraf ekonomi menengah ke atas.

Tapi juga sangat memungkinkan untuk dilakukan oleh mereka yang ekonominya menengah ke bawah. Apalagi dengan mulai banyaknya instrumen-instrumen yang bisa dipilih.

Jenis investasi jangka panjang

Untuk saat ini masyarakat Indonesia mulai melek akan investasi. Di mana investasi ini bisa menjadi solusi untuk mengatasi perekonomian yang tidak terduga di kemudian hari.

Sehingga dapat kita katakan bahwa Investasi adalah sebuah kebutuhan bagi setiap orang. Adapun beberapa jenis investasi lain yang bisa anda pilih ialah:

Saham blue chip

Jenis investasi saham yang pertama adalah saham blue chip. Di mana saham sendiri adalah salah satu jenis investasi yang sangat menguntungkan.

Ketika mempunyai saham, itu artinya anda mempunyai perusahaan walaupun hanya dengan prosentase yang sangat kecil yakni 0,0001 persen saja.

Saham sendiri bisa diartikan sebagai bukti penyertaan ataupun kepemilikan seseorang di sebuah perusahaan atau perseroan terbatas.

Sehingga saat mempunyai saham Anda berhak atas pembagian laba perusahaan pertahunnya. Adapun saham yang sangat recommended untuk Anda pilih adalah saham blue chip.

Karena saham ini adalah saham unggulan ataupun saham papan atas dengan angka kapitalisasi yang sangat besar, yaitu di atas angka Rp. 40 triliun.

Menarik sekali bukan? Hanya saja, investasi satu ini mempunyai tingkat fluktuatif yang terbilang agresif, sehingga memiliki resiko yang tergolong tinggi.

Namun tidak perlu khawatir, karena sebenarnya Return yang ditawarkan ataupun dihasilkan juga tergolong besar.

Hanya saja, sebelum memulai berinvestasi saham pastikan dahulu bahwa anda sudah mempunyai literasi yang baik tentang saham ini.

Atau paling minimalnya telah mengetahui bagaimana caranya menganalisis fundamental dengan analisis teknikal.

Karena literasi tentang saham ini akan memberikan dampak yang sangat baik bagi kegiatan investasi Anda kedepannya.

Tabungan berjangka

Untuk jenis ataupun contoh investasi jangka panjang yang kedua adalah tabungan berjangka.

Jika kita perhatikan, instrumen investasi satu ini memang tidak sehype ataupun sepopuler tabungan pada umumnya.

Meskipun demikian keuntungan yang ditawarkan tergolong cukup menggoda.

Sebagaimana namanya, tabungan ini mengharuskan Para investor untuk menabung secara rutin sebagaimana yang sudah disepakati di awal.

Hal ini tentu berbeda sekali dengan tabungan pada umumnya. Salah satunya adalah dari segi bunga yang ditawarkan.

Namun sayangnya, Para investor tidak dapat sembarangan ketika akan mencairkan uangnya. Yang mana, uang tersebut hanya bisa dicairkan ketika temponya sudah sesuai dengan yang ditentukan sejak awal.

Itulah dia 2 jenis investasi jangka panjang yang sangat menguntungkan untuk dipilih. Hanya saja, anda meski mempunyai strategi yang baik ketika berinvestasi.

Karena bagaimanapun, yang namanya investasi pasti membutuhkan strategi yang jitu. Dan ini bisa anda lakukan dengan membaca literatur literatur yang ada.

Namun jika ingin berinvestasi yang benar-benar nyaris tanpa resiko Anda bisa memilih untuk berinvestasi emas saja. Atau bisa juga dengan investasi reksadana saham. Semoga bermanfaat.

Artikel Terkait

Bagikan:

Tinggalkan komentar